Politisi PDIP : Rekap 1 Juta KTP Teman Ahok Tidak Masuk Akal!




 Suara NKRI, Jakarta - Diberbagai media hari ini Teman Ahok menjelaskan bahwa mereka gunakan 140 relawan untuk melakukan rekapitulasi satu juta KTP yang masuk. Rekapitulasi dilakukan selama 7 jam, mulai pk 11.00 WIB hingga 18.00 WIB

 Politisi PDIP, Adian Napitupulu menyebutkan, menurut teman Ahok, rekapitulasi tidak hanya menghitung tapi juga menyortir KTP ganda, mencocokkan antara KTP dan formulir dukungan, lalu kemudian memasukan data-data pemilik KTP atau SIM antara lain nama, Nomor Induk Kependudukan dan alamat.



kegiatan Teman Ahok

"Walau tidak percaya tapi jujur saja saya salut pada keberanian teman Ahok untuk menganggap rakyat mudah di bodohi walau dengan cerita yang paling tidak masuk akal sekalipun seperti cerita rekapitulasi 1 juta KTP," kata Adian dalam keterangannya yang diterima Realita.co, Rabu (29/6/2016).

"Kenapa saya katakan rekapitulasi KTP itu tidak masuk akal? Mari kita hitung," ucap dia. Adian menyebut Datanya adalah Jumlah relawan untuk rekapitulasi ada 140 orang. Rentang waku rekapitulasi dari jam 11.00 hingga jam 18.00 berarti 7 jam. Jumlah KTP yg di rekapitulasi sebanyak 1.000.000 KTP.

 Dari data itu sambung dia, maka kecepatan memeriksa KTP atau SIM membandingkan KTP atau SIM dengan formulir dukungan hingga mengisi input nama, nomor induk kependudukan, jenis kelamin dan alamat (RT, RW, Kelurahan dan Kecamatan) dilakukan dengan kecepatan rata rata 3,5 detik untuk 1 KTP.

 Adian menjelaskan, dari semua data yg diketik untuk masuk gudang data terdiri dari 16 angka NIK, minimal 5 huruf Nama, sekitar 12 hingga 14 angka dan huruf tempat tanggal lahir dan minimal 30 angka dan huruf Alamat. Kira kira dalam hitungan 3,5 detik relawan teman Ahok harus memeriksa KTP, membandingkan dengan formulir dukungan lalu menekan huruf atau angka di Keyboard komputer minimal 63 kali dan maksimal bisa lebih dari 100 kali.

"Dari data dan kalkulasi diatas, saya harus katakan bahwa saya tidak percaya. Bagi saya mempercayai rekapitulasi itu sama halnya berkhianat pada Ilmu Pengetahuan dan nalar saya," tandasnya.


(realita.co)





Source link

0 Response to "Politisi PDIP : Rekap 1 Juta KTP Teman Ahok Tidak Masuk Akal!"

Posting Komentar